Hai civitas akademika Fakultas Psikologi Unika Atma Jaya,
Pada bulan Maret ini akan diadakan acara Rabuan pada tanggal 14 dan 21 Maret.
Pada tanggal 14 Maret 2012, acara Rabuan bertajuk "Skema Desentralisasi Penelitian Hibah Dikti" akan dibawakan oleh Mbak Rayini Dahesihsari. Pada kesempatan ini Mbak Yini akan memaparkan berbagai hal terkait dengan penelitian hibah Dikti, termasuk kiat-kiat dalam membuat proposal penelitiannya.
Pada tanggal 21 Maret 2012, acara Rabuan bertajuk "Metode Observasi dalam Penelitian" akan dibawakan oleh Mbak Atink.
Seperti biasa acara ini akan diadakan di ruang Monitoring Gedung C Lantai 5 pukul 13.30-15.00.
Ditunggu kehadirannya ya!
Salam,
KOMPSI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar