Mengingat banyaknya acara yang mungkin berguna dan berlangsung di lingkup psikologi, ada baiknya kegiatan / event / acara itu memiliki wadah yang tersentral. Bagi mahasiswa & pembaca lainnya, hal ini akan membantu memberi informasi bahwa ada suatu acara yang sedang berlangsung. Bagi penyelenggara, hal ini bisa menjadi media sosialisasi. =)
Di sini teman-teman bisa memposting event / acara yang teman-teman adakan atau ketahui akan berlangsung. Event apa aja yang bisa masuk di sini? Antara lain:
- Event yang diadakan oleh organisasi kemahasiswaan di F. Psikologi
- Event yang topik/temanya psikologi (misal: Seminar tentang anak, Lomba penulisan ilmiah, Bedah buku psikologi, dsb)
- Event yang menarik & berguna bagi mahasiswa secara umum, atau mahasiswa psikologi secara khusus. (misal: Lomba Fotografi, Diskusi politik, dsb.)
Siapa yang bisa memposting acara/event?
Siapa saja! Entah penyelenggara. Entah peserta. Entah hanya orang yang kebetulan tahu bahwa ada acara tertentu. =)
Bagaimana cara postingnya?
Mudah! Teman-teman bisa mengisi kolom komentar di bawah dengan mengikuti format yang disediakan di bawah. Event-event yang sudah lewat akan dihapus oleh moderator ya. =)
----------------FORMAT (silakan copy-paste ke kolom komentar)---------------
NAMA ACARA = [diisi nama/judul acaranya | misal: "PSYCHOSWIM 2012"]
PENYELENGGARA = [diisi nama penyelenggara | misal: "HIMAPSI"]
TEMPAT = [diisi tempat / lokasi acara, misal | "Gelora Bung Karno"]
WAKTU = [diisi waktu berlangsungnya acara. misal | "31 Februari 2012, 08.00AM - 08.00PM"]
DESKRIPSI = [diisi deskripsi singkat tentang acara tersebut, jangan terlalu panjang ya. 5 kalimat cukup]
MORE INFO= [Diisi alamat/kontak yang bisa dihubungi untuk informasi lebih lanjut. Bisa nomor HP / Email / Alamat Website.]
------------------------------------------------------------------------------------
NAMA ACARA = PSYCHOMEET III 2010
BalasHapusPENYELENGGARA = HIMAPSI
TEMPAT = Sport Hall Universitas Katolik Atma Jaya
WAKTU = 4 - 13 November 2010, pk 10.00 - 19.00 WIB
DESKRIPSI = PSYCHOMEET III dengan tema 'Return to Unity' ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antar seluruh komunitas Fakultas Psikologi Atma Jaya melalu kegiatan olahraga. Bentuk kegiatan pada Psychomeet III terdiri dari pertandingan beberapa cabang olahraga yaitu basket putra/i, futsal putra/i, voli campuran, dan catur beregu. Psychomeet III juga mengadakan beberapa fun games, antara lain tarik tambang, bola gebok, permainan balon, hula hoop-sedotan karet (lahodoka), dan bola botol (bobol). Peserta dari kegiatan Psychomeet III adalah empat angkatan mahasiswa aktif yaitu, 2010, 2009, 2008, dan 2007++ (angkatan 2007 ke atas), alumni mahasiswa, serta dosen dan karyawan Fakultas Psikologi Atma Jaya.
MORE INFO=
- Daniel / 0818811506 / daniel.hutajulu@hotmail.com
- Lia / 08179185066 / bla.bli.blue@hotmail.com
- Helen / 085718671209 / helen_joyz@hotmail.com